1. Bagaimana kabar? Apa yang anda dengarkan
terakhir2 ini?
Halo mas Yoyon ,kabar baik bisa ngobrol & menjalin
komunikasi dengan anda.Saya lebih banyak mendengarkan Dead Kenedys ,Danzig dan band2
DBeat seperti Wolfbrigade / Disfear mas.
2. Tentang penampilan
Lajur Kiri di Clash of 99, ada apa ini, reuni, atau kebangkitan kedua?
Lajur Kiri sudah vakum hampir 10tahun, ada kesempatan dimana kita bisa
reunian dan bersenang senang di acara Clash of 99, sekedar mengobati rasa rindu
dengan teman-teman dan berkumpul kembali mengulang masa-masa muda ,tidak lebih.
Tapi ada beberapa bahasan dari para personel untuk merekam ulang lagu-lagu lama
dalam format kaset dengan recording baru, hanya sebatas wacana saja sih,
disamping para personel yang susah berkumpul dan sibuk dengan aktivitas
masing-masing , sepertinya akan hanya sebatas wacana saja hehehr
Penampilan Lajur Kiri di Clash of 99
3. Band baru anda,
Matius III;II, anda ingin sesuatu yang baru, yang bisa memenuhi kebutuhan anda
saat ini, atau apakah anda sudah menyerah di scene grunge lokal?
Proyek MTAD ( Matius 3 ayat 2 ) memang proyek serius
saya ,disini kita bermain di genre Industrial punk, notabene semua personel
memang menyukai punk ,dan kita sudah ada album full , konsep ini yang kita
pertahankan, dan tidak ada hubungan dengan scene grunge lokal ,kita bukan
bagian dari mereka secara scene ,tapi kita tetap berteman baik hehehe
4. Apakah scene
grunge lokal masih bisa diselamatkan? Kalo bisa diselamatkan, langkahnya seperti
apa? Kalaupun tidak, seperti apa seharusnya scene ini?
Harusnya bisa mas, mereka punya band-band yang sudah lama bertahan dan ada
yang sudah mempunyai album ,seperti Sporadic Bliss ,sedangkan yang lain
sepertinya masih hanya bermain main dan tidak serius, mereka harusnya mulai
serius menggarap album, memasarkan merchandise, memanage scene lewat media
sosial mungkin, hanya Sporadic Bliss yang masih tersisa dan bertahan ,mereka
butuh dukungan dari scene sendiri ,yang notabene sekarang sudah mulai pudar ,sangat
disayangkan
5. Bagaimana rasanya
kembali bermain "grunge" bersama Lajur Kiri? apa ada perasaan yang
sama? atau ada sesuatu yang hilang dari masa-masa tahun awal 2000an?
Sangat menyenangkan mas, meskipun dengan kondisi yang seadanya ,kita mampu
membangkitkan atmosfer masa-masa muda kita dulu ,kalo sudah dalam pengaruh
alkohol sepertinya jiwa kita kembali ,tapi kembali lagi kenyataannya kita tidak
bisa mengulang karena kita punya aktivitas masing-masing yang mungkin lebih
penting untuk keluarga hehehe Tapi kita kadang-kadang masih sering berkumpul,
sebatas beer dan candaan saja.
6. Kalo anda
membayangkan lajur kiri dan matius III;II adalah bagian/organ dalam kesatuan
tubuh anda, maka bagian tubuh yang mana posisi masing2 band tsb dan kenapa?
Lajur Kiri adalah cairan adrenalin dan MTAD adalah kepalan tangan ,semuanya saling
berhubungan kepalan tangan kemarahan di picu oleh adrenalin yang notabene
trigger untuk keberanian menyampaikan pesan di lagu-lagu kita. Seperti lagu
"Bersama Api Kita Lawan" milik Lajur Kiri yang di kover ulang oleh
MTAD ,semangat dan Anthem lagu ini menjadi kesatuan dalam pemberontakan.
Matius III ayat II aka MATD III;II
7 apa project paling
dekat?
.
Klo saya menikah mas hehehe
(gambar emoticon jempol-red)
mantabs dah
BalasHapus